8 Jenis Iklan Revenuehits (Alternativ adsense) Sebagai Cara Dapat Uang

Setelah pada postingan pertama mengenai Panduan Cara Dapat Uang dari Revenuehits (Alternatif Adsense) *pembukaan*, sekarang kita pahami juga jenis-jenis iklan yang ditawarkan revenuehits.

jenis iklan online persiapan revenuehits
sourch image: Business 2 Community

Sebenarnya dapat uang dari iklan online gampang-gampang susah!. Mudah untuk sebagian newbie, susah untuk sebagian pemula. Bingung!. Begini, newbie belum tentu pemula sedangkan pemula sudah pasti baru memulai, jadi devinisinya beda.

Pemula akan meletakan iklan yang kurang konversi dengan jenis blognya, sedangkan newbie belum tentu demikian, untuk itu diperlukan pemahaman dulu terhadap jenis iklan yang ada dalam dunia online sehingga memperkecil minimum monitise blog melalui iklan.

Jika belum mempunyai akun revenuehits silahkan daftar dulu disini

Jenis-jenis iklan online yang Paling Umum


Direct Advertising


Di mana pemasang iklan dan pemilik media berhubungan langsung dan menandatangani kontrak untuk menampilkan iklan atau inisiatif promosi lainnya. Kelebihan direct advertising ini proses promosinya cepat. Kekurangannya yaitu jarang orang yang berkunjung untuk membeli produk online (ajianggono)


Video Advertising


Bentuk iklan yang ditargetkan pada content video. Berbagai format tersedia, termasuk iklan dinamis yang bisa tampil sebelum, setelah, ataupun selama tayangnya content video tertentu. Contoh: Voxant dan AdSense for Video (helmisyariafulblog).

RSS Advertising


Iklan ini ditampilkan di dalam RSS Feed, yang bisa disesuaikan dengan konteks content RSS feed tersebut atau secara manual ditargetkan pada kebutuhan promosi tertentu. Kelebihan penempatan iklan melalui klasifikasi kebutuhan yang sudah ditentukan. Kekurangan kemungkinan tidak dapat dilihat oleh semua pengguna internet (alvitasari)

Dan masih banyak lagi, silahkan search di google, saya tidak ingin membahas kebanyakan :).

8 Bentuk Iklan Online yang Revenuehits Tawarkan


8 bentuk iklan revenuehits
sourch image: revenuehits

Iklan jenis #1, Banner

Bentuk iklan yang pertama adalah banner, iklan banner merupakan iklan yang berbentuk gambar yang diletakan di bagian-bagian tertentu dari blog, sebagai contoh iklan banner di samping kanan dan kiri blog ini. Namun yang perlu di ingat banner yang paling umum adalah banner yang vertikal.

Iklan jenis #2, Buttom

Iklan button merupakan iklan berbentuk tombol yang biasanya diletakan di tengah-tengah postingan suatu blog. Ikla ini memiliki value misalnya tulisan download.

Iklan jenis #3, Footer (158x21) dan (468x60)

Iklan jenis footer merupakan iklan yang akan muncul di tengah-tengah halaman postingan dekat dengan tasbar komputer. contohnya ketika kita membuka blog/website dalam versi desktop/mobile tiba tiba muncul iklan ini dekat tombol home.

Iklan jenis #4, Interstitial

Iklan interstisial adalah sebuah iklan yang akan terbuka antara dua halaman konten. Misalnya dalam bentuk pop up. Sebagai contoh jika anda mengunjungi suatu blog dan ketika anda klik sebuah judul maka secara otomatis akan terbuka jendela browser baru di komputer/gadget anda.

Iklan jenis #5, Popunder

Popunder sebenarnya hampir sama dengan Interstitial, yang membedakan adalah ukuranya biasanya separuh dari halaman blog, dan dilengkapi dengan tombol scrool atau close, walaupun iklan lainya juga seperti ini.

Baca juga: cara mendaftar popcash, iklan pop yang cocok untuk mencari uang pada blog baru

Iklan jenis #6, Shadowbox

Iklan yang akan muncul di tengah-tengah halaman website dan akan menutupi web/blog tersebut. Tujuannya memberi tahu pengunjung terhadap suatu penawaran khusus dari blog/web tersebut. Misalnya muncul pop up fanspage facebook situs tersebut yang akan memberi tahu pengunjung apakah ia berniat me-like fanspage tersebut atau tidak.

Iklan jenis #7, Slider

Sebenarnya hampir sama dengan banner, yang membedakan hanyalah ukuran. Biasanya iklan jenis ini berbentuk vertikal (atas bawah).

Iklan jenis #8, Topbar

Iklan yang terakhir adalah topbar, iklan ini akan muncul sebagai teks pemberitahuan apakah pengunjung hendak mendownload atau update software saat itu juga.

Nah itulah delapan macam bentuk iklan online yang ditawarkan oleh revenuehits yang bisa kalian pilih untuk diletakan di blog untuk mendapatkan uang dari revenuehits. Sekarang kita telah mengetahui bentuk dari iklan yang bisa kita manfaatkan untuk monetasi blog. Sekarang saatnya kita memilih jenis iklaan apa yang harus kita gunakan.

Baca panduan #3, Memilih Bentuk Iklan Revenuehits yang Cocok untuk Blog Kita
loading...